Suzuki Siapkan Mobil Ramah Lingkungan dengan Green Technology
mobil ramah lingkungan suzuki

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Peduli terhadap isu lingkungan hidup, Suzuki siap menghadirkan mobil ramah lingkungan dengan penerapan Green Technology sebelum menuju era elektrifikasi

Perkembangan teknologi di industri otomotif yang kian beragam dan canggih membuat seluruh pabrikan menghadirkan mobil ramah lingkungan. Hal tersebut pula yang kini dilakukan oleh Suzuki yang serius menerapkan green technology pada seluruh lini mobil sebagai jembatan menuju era elektrifikasi di masa depan.

Transisi menuju era elektrifikasi

kendaraan ramah lingkungan suzuki-3

Saat ini Suzuki sudah menggunakan dua teknologi unggulan dalam membuat kendaraan ramah lingkungan, yakni platform Heartect dan SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki). Keduanya merupakan teknologi yang dianggap paling tepat untuk konsumen saat ini sebelum beralih ke mobil elektrik.

Seperti yang disampaikan oleh Mahardian Ismadi Brata selaku Ass To Design Development Engineering Administration Dept. Head PT Suzuki Indomobil Motor. Bahwa Suzuki ingin fokus dalam menciptakan kendaraan yang rendah konsumsi bahan bakar dan bobot ringan sehingga tercipta efisiensi yang berkesinambungan.

Andalkan teknologi Heartect dan SHVS

Sementara itu, berbicara teknologi unggulan yang digunakan, Heartect merupakan platform baru yang mengedepankan bobot ringan sehingga berkontribusi pada meningkatnya kinerja kendaraan. Pengurangan bobot diantaranya pada mesin, sasis, serta suspensi yang berjumlah sampai 100kg yang diklaim dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar sampai 5 –  6 %.

kendaraan ramah lingkungan suzuki-2

Sedangkan SHVS dibangun dengan kombinasi perangkat ISG atau Integrated Starter Generator serta Lithium-Ion Battery. Kombinasi kedua perangkat ini membuat pengalaman berkendara menjadi jauh lebih baik, kinerja bahan bakar yang efisien, ringan, dan compact, sehingga sistem SHVS ini ideal untuk compact car. Sebuah teknologi seperti ini yang juga dikenalsebagai Mild Hybrid.

Kehadiran ISG dan SHVS akan berfungsi sebagai motor penggerak yang menggantikan alternator konvensional. Cara kerjanya, tenaga yang dihasilkan oleh ISG dapat menghidupkan kembali mesin dan membantunya saat berakselerasi sehingga hasilnya dapat meningkatkan efisiensi bahan bakar.

–> KOMPARASI CITY CAR MURAH: HONDA BRIO RS VS SUZUKI IGNIS

Sistem SHVS akan bekerja ketika pedal kopling ditekan selama mesin berhenti otomatis dan motor penggerak ISG menghidupkan mesin kembali, belt drive akan menghasilkan restart yang mulus dan tenang tanpa suara. Saat akselerasi, listrik yang disimpan selama deselerasi akan menggerakkan motor untuk membantu mesin, dan meningkatkan efisiensi bahan bakar dan meningkatkan performa kendaraan.

Sangat menarik nampaknya melihat teknologi yang bakal diaplikasikan oleh Suzuki. Mengingat para kompetitor sudah mulai masuk ke era elektrik, namun Suzuki justru masih mempertahankan Mild Hybrid pada produksi kendaraan.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles