10 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik di Tahun 2021
sepatu lari

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Suka berolahraga dan selalu ingin terlihat sporty? Simak tips serta rekomendasi dalam memilih sepatu lari terbaik berikut ini

Sesuai namanya, sepatu lari memang sangat diperlukan buat kamu yang gemar berolahraga. Selain membuat penampilan makin kece, sepatu lari memiliki fungsi penting lho, karena bobotnya yang ringan sehingga kegiatan berolahraga kian maksimal tentunya.

Saat ini sepatu lari dari berbagai merk tersedia banyak di pasaran. Namun tentunya kamu harus menyesuaikan dengan kebutuhan, fungsi, dan selera masing-masing. Berikut Jualo akan berikan beberapa tips saat kamu ingin memilih sepatu untuk menunjang kegiatan olahragamu.

–> 5 Rekomendasi Sepatu Futsal Terbaik di Tahun 2021

Cara Memilih Sepatu Running Terbaik

Ada banyak cara buat memilih sepatu running terbaik yang paling cocok sama bentuk kaki dan kebutuhan kamu. Di bawah ini, kami sudah merangkum beberapa tips yang bisa kamu ikuti sebelum memutuskan sepatu mana yang pas buat kamu.

1. Sesuaikan dengan Bentuk Kaki

Waktu memilih sepatu running, kamu sebaiknya pilih sepatu yang sesuai sama bentuk kaki kamu. Hal ini karena sepatu yang nggak sesuai ternyata bisa bikin kaki kamu cedera, lho. Pada dasarnya, ada tiga bentuk kaki yang paling umum, yaitu normal, low arch, dan high arch. Buat kaki normal, yaitu kaki dengan sudut kelengkungan telapak kaki yang normal, sepatu running yang cocok adalah sepatu yang punya sedikit lengkungan di bagian tengah sepatu.

Buat kamu yang punya kaki low arch, yaitu kaki dengan sudut kelengkungan telapak kaki yang hampir rata, sepatu yang cocok adalah sepatu yang dilengkapi sama teknologi motion control. Sementara itu, buat kaki high arch, yaitu kaki dengan kulit bagian tengah telapak yang lebih tipis dibandingkan bagian telapak lainnya, sepatu yang paling cocok adalah sepatu yang punya bantalan di bagian depan dan tumit.

2. Pilih Sepatu dengan Ukuran yang Lebih Besar

Tips kedua adalah pilih sepatu lari yang ukurannya lebih besar dibandingkan sama ukuran kaki kamu yang sebenarnya. Hal ini dilakukan biar kamu bisa punya ruang lebih buat kaki kamu, jadi kamu bisa menghindari lecet atau cedera lain yang disebabkan sama ukuran sepatu yang terlalu sempit. Tapi jangan pilih yang terlalu besar ya, cukup setengah ukuran lebih besar dari kaki kamu. Selain itu, hal ini juga bikin kamu bisa pakai sepatu tersebut untuk waktu yang lebih lama.

3. Sesuaikan Sepatu dengan Medan yang Bakal Ditempuh

Tips terakhir adalah sesuaikan sepatu lari yang mau kamu beli sama medan dan kondisi trek lari yang bakal kamu tempuh. Kalau kamu mau lari di jalan raya, misalnya, sebaiknya kamu pilih sepatu yang ringan dan fleksibel serta punya bantalan yang bisa meredam getaran waktu berlari. Sementara itu, kalau kamu mau lari di trek yang lebih alami, kamu bisa pilih sepatu running yang dilengkapi sama sol anti slip karena trek jenis ini biasanya dipenuhi sama berbagai rintangan seperti lumpur, daun-daun, dan sungai kecil yang pastinya licin banget buat dilewati.

Jadi, biar kamu nggak terpeleset, sol yang anti slip bisa jadi solusi yang tepat buat kamu. Buat ngegym, kamu bisa pilih sepatu yang punya bantalan dan sol yang cukup tebal. Jadi, keseimbangan kamu bakal tetap terjaga meskipun kamu melakukan banyak gerakan yang cukup ekstrim.

Setelah mengetahui tips di atas, langkah selanjutnya kami akan memberikan rekomendasi sepatu lari terbaik yang bisa kamu miliki di tahun 2021 ini.  Simak ulasan lengkapnya.

–> 5 Sneakers dengan Harga Terjangkau yang Bisa Kamu Beli di Jualo

10 Rekomendasi Sepatu Lari Pria Terbaik 2021

1. Adidas Ultraboost 4.0

sepatu lari-ultraboost40

Yang pertama adalah Adidas Ultraboost 4.0. Sepatu ini cocok banget buat kamu yang suka lari marathon atau betah olahraga dalam waktu yang lama. Soalnya, desainnya dibuat khusus biar bisa selalu mengikuti bentuk dan gerakan kaki kamu. Bagian lidah sepatunya juga dibuat nggak terlalu kaku jadi pergelangan kaki kamu nggak bakal kesakitan meskipun kamu tekuk berkali-kali. Ditambah lagi bagian alas dari sepatu ini juga dilapisi sama lapisan yang lembut banget, bikin kamu nyaman meskipun kamu berjam-jam berolahraga.

Kamu juga nggak bakal ribet kalau pakai sepatu running ini, soalnya talinya sengaja dibuat tertutup. Bagian sol luarnya juga udah pakai teknologi Continental Rubber punya adidas yang bisa ngasih kamu traksi lebih dan dibuat dari bahan karet yang lebih fleksibel. Desain dari sepatu ini juga simpel dan terkesan plain, dengan warna putih yang pastinya gampang banget buat dipaduin sama berbagai item fashion lainnya.

2. Adidas Ultraboost 2.0

sepatu lari-ultraboost20

Hal yang paling mencolok dari sepatu ini adalah pola yang ada di bagian solnya yang emang unik banget. adidas sengaja memasukkan berbagai pola unik yang justru jadi nilai tambah tersendiri buat sepatu ini. Ukuran dari mulut sepatu juga sengaja dibuat pas sama kaki kamu, jadi kamu nggak perlu khawatir kalau sepatu kamu bakal terlepas waktu berlari. Pasti nggak enak banget kan kalau pas lagi lari tiba-tiba sepatu kamu lepas dan kamu harus pakai ulang.

Bagian dasar dari sepatu running ini juga dilapisi sama busa yang lembut, jadi kaki kamu tetap nyaman waktu berlari. Sepatu ini sendiri terbuat dari bahan Parley Ocean Plastic, yaitu bahan plastik hasil daur ulang sampah yang ada di pantai dan dikumpulkan sebelum dibawa sama ombak ke lautan. Diluar pola di bagian sol yang unik banget, desain dari sepatu running ini sendiri sejatinya cukup simpel, dengan tiga strip khas adidas di bagian samping dan penggunaan dua warna utama. So..Adidas Ultraboost 2.0 bisa menjadi referensi untukmu.

3. Adidas 4D Run 1.0

sepatu lari-adidas4d

Adidas mendominasi daftar ini dengan menempatkan 4 produknya. Adidas 4D Run 1.0 ini jadi salah satu yang paling unik dari segi desain. Di bagian sol, kamu bisa lihat pola 4D menyerupai anyaman yang pastinya keren banget. Ornamen ini sendiri terbuat dari bahan resin cair. Selain itu, bagian permukaan sepatu juga terlihat futuristik dengan warna metalik yang mencolok. Sepatu ini juga punya semua teknologi yang umumnya bisa ditemukan di berbagai sepatu running adidas, termasuk busa di bagian sol dalam sepatu, ukuran lubang yang dibuat pas sama kaki kamu, dan sistem tali yang dibuat tertutup. Sistem tali seperti ini bikin kamu nggak perlu repot-repot mengikat tali sepatu kamu setiap kamu mau lari. Lubang-lubang udara kecil yang ada di bagian permukaan, yang merupakan ciri khas bahan mesh, juga dibikin semenarik mungkin dan pas sama konsep sepatu ini yang emang futuristik.

4. Adidas Alphatorsion Boost

sepatu lari-alphatorsion

Daftar sepatu running terbaik buat pria ini ditutup sama sepatu running yang eye-catchy ini. Berbeda sama sepatu-sepatu lain di daftar ini, sepatu ini lebih terlihat soft dan feminim buat ukuran sepatu pria. Dengan paduan warna putih dan biru muda dan desain yang minimalis, sepatu ini emang lebih terlihat kalem dan nggak segarang sepatu lari pria pada umumnya. Tapi, kamu nggak perlu khawatir masalah fungsi dan daya tahan, karena sepatu ini punya semua teknologi sepatu Adidas. Menurut situs resmi adidas, sepatu ini emang terinspirasi dari pantulan sinar kacamata yang sering dipakai orang-orang di tahun 90an. Sepatu ini juga dilengkapi sama sistem tali tertutup dan permukaan mulut sepatu yang empuk dan nyaman.

5. Nike Zoom Fly 3

sepatu lari-zoom fly

Hal yang unik dari sepatu ini adalah lapisan serat karbon yang diselipkan di bagian alas sepatu. Lapisan ini bakal bikin kamu nyaman banget meskipu kamu lari dalam jarak dan waktu yang lama. Bagian sol dari sepatu ini juga dibikin ringan dan responsif karena dibuat dari bahan busa yang lembut banget, jadi kamu bisa lari lebih cepat dan langkah kamu juga lebih ringan. Selain itu, Nike Zoom Fly 3 juga memakai busa tahan lama dan super fleksibel karena memakai teknologi Nike React Midsole. Bagian lidah sepatu dibikin rendah supaya nggak mengganggu kamu waktu berlari, sehingga sepatu ini cocok banget buat dipakai dalam berbagai jenis lari, termasuk jogging, sprint, dan marathon. Buat menambah daya tahan, bagian sol depan sepatu ini juga dilengkapi sama lapisan karet. Untuk desain, sepatu ini punya tampilan yang elegan dan futuristik, dengan polesan logo Nike di bagian depan dan pilihan warna yang mencolok, termasuk merah, biru, dan kuning.

–> Girls, Begini Tips Memilih High Heels Nyaman di Kaki, Dijamin Anti Pegal!

6. Nike Air Zoom Pegasus 37

sepatu lari-pegassus

Desain dari sepatu yang satu ini sengaja dibikin futuristik dan elegan, dengan ornament mirip jaring yang ada di bagian depan sepatu dan paduan warna yang cukup mencolok dan berani. Ornamen ini, selain menambah keren tampilan sepatu, juga berfungsi sebagai lubang sirkulasi udara. Jadi, kaki kamu bisa tetap kering meskipun kamu olahraga cukup lama. Selain itu, di bagian depan sepatu juga terdapat bantalan karet yang berfungsi memberikan efek pantulan ekstra serta menambah kelenturan kaki kamu waktu memakainya. Selain itu, di bagian dalam sepatu juga ditambahkan lapisan busa yang menambah kenyamanan kaki kamu, selain juga bikin sepatu ini jadi lebih ringan waktu dipakai lari. Bagian mulut sepatu juga cukup fleksibel dan bakal mengikuti ukuran dan bentuk kaki kamu.

7. Nike Free RN Flyknit 3.0

sepatu lari-free

Sepatu berikutnya yang masuk dalam daftar sepatu running terbaik buat pria ini adalah Nike Free RN Flyknit 3.0. Desain dari sepatu ini dibuat simpel banget karena nggak banyak ornamen yang ditambahkan di sepatu ini selain dua logo Nike di bagian depan dan samping sepatu. Tapi justru kesederhanaan inilah yang bikin sepatu ini spesial, karena hal ini ternyata bisa menambah kelenturan dan fleksibilitas dari sepatu running ini.

Yang menarik adalah sepatu ini nggak punya tali sama sekali, jadi kamu tinggal pakai dan lepas kapan pun kamu mau. Bagian sol dari sepatu ini dibuat dari bahan karet yang super fleksibel dan nggak terlalu tebal, jadi kamu bisa merasakan sensasi berlari tanpa memakai alas kaki sama sekali. Desain ini juga bikin sepatu ini jadi super ringan. Sayangnya, hal ini juga bikin kamu nggak bisa pakai sepatu ini buat lari dalam jarak yang terlalu jauh.

8. New Balance Fresh Foam Arishi v3

sepatu lari-nb fresh

Sekilas, kamu nggak bakal menemukan alur jahitan pada sepatu ini. Sepertinya masalah desain emang jadi fokus utama dari produk ini. Selain tidak adanya bekas jahitan, gradasi warna pada sepatu ini juga keren banget, soalnya perpaduannya smooth dan nggak terkesan dipaksakan. Selain itu, di seluruh permukaan sepatu juga terdapat lubang-lubang udara kecil yang berfungsi buat sirkulasi udara, jadi kamu nggak usah takut kaki kamu bakal basah sama keringat waktu berlari. Selain itu, lapisan busa EVA di bagian dalam sepatu juga bikin kaki kamu jadi nyaman banget. Bagian luar solnya juga dilapisi sama karet yang bikin solnya bisa tahan lebih lama.

9. New Balance FuelCell Echo

sepatu lari-nb fuel

Sepertinya ciri khas dari sepatu running keluaran New Balance adalah adanya lubang-lubang udara kecil di seluruh permukaan sepatu. Hal ini emang membantu banget buat kamu yang hobi lari karena bisa bikin kaki kamu tetap kering dari awal sampai akhir. Selain itu, warna hitam solid dari sepatu ini juga bikin sepatu ini cocok buat dipakai ke berbagai kegiatan lainnya, kayak jalan-jalan santai atau sekadar hang out. Lapisan karet yang ada di bagian dasar sol speatu bikin sepatu ini jadi kuat dan tahan lama, selain juga menambah efek pantulan pada kaki dan mengurangi beban kerja kaki kamu waktu berlari.

10. ASICS GEL-PULSE 12

sepatu lari-asics

Satu-satunya produk ASICS dalam daftar sepatu running terbaik buat pria ini punya desain yang keren abis, dengan pola yang menyerupai huruf ‘A’ besar di bagian samping dan lubang-lubang udara kecil yang tersebar di seluruh permukaan sepatu. Selain itu, bantalan karet yang ada di bagian belakang sol sepatu juga terlihat futuristik. Bagian sol sepatu juga dilengkapi sama Amplifoam yang mampu menyerap setiap benturan yang bikin semua sendi di kaki kamu tetap aman meskipun kamu banyak bergerak, selain juga bikin sepatu ini jadi ringan banget buat dipakai lari.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles