Musim Hujan, Jangan Lupa Bersihkan Kolong Mobil Biar Ngga Karatan!
kolong mobil karatan

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Kolong mobil merupakan satu bagian yang sangat rentan karatan jika tidak dirawat dengan baik, terutama di musim hujan seperti sekarang

Karat jadi salah satu musuh utama dalam kendaraan, baik mobil atau motor, apalagi saat musim penghujan tiba. Karat bisa dengan mudah muncul jika mobil tidak dirawat dengan baik. Terutama di bagian yang tidak terlihat, seperti kolong mobil. Apalagi, bagian ini tidak terlihat sehingga banyak pemilik mobil hanya fokus membersihkan bagian bodi saja. Padahal, kolong mobil merupakan bagian yang sangat rentan karat lho.

cuci kolong mobil

Mengapa Kolong Mobil Rentan Karatan?

  1. Kolong mobil harus diperhatikan karena bagian bawah kendaraan menjadi tempat pertama kotoran menempel di kendaraan. Campuran antara air dan debu membuat kotoran mudah menempel.
  2. Di kolong mobil banyak terdapat komponen teknis yang sangat vital, seperti sistem suspensi, sistem kemudi, dan sistem pengereman. Sampai komponen di atas terganggu bisa membuat kamu merasa tidak nyaman dan aman.
  3. Termasuk, adanya sensor yang bisa terganggu kinerjanya kalau kotor, seperti sensor rem ABS. Kalau sampai malfungsi karena kotor jelas akan membahayakan kamu di jalan.
  4. Kotoran yang hinggap juga akan mempercepat kerusakan komponen mekanis lantaran debu bisa menyusup ke celah atau sambungan antar komponen. Secara biaya nantinya akan memberatkan pengeluaran kamu.
  5. Yang tak kalah penting adalah potensi tumbuhnya karat. Bagian bawah mobil yang lembab merupakan area yang sangat mendukung tumbuhnya karat. Apalagi bila bagian bawah mobil ada yang terluka atau tidak tertutup anti karat.

–> TIPS MERAWAT CAT MOBIL SUPAYA AWET & KINCLONG DI MUSIM HUJAN

Langkah Mudah Cuci Kolong Mobil

kolong mobil

Selain bagian kolong, jangan lewatkan celah atau lokasi tersembunyi yang memiliki potensi sebagai tempat hinggapnya kotoran atau tumbuhnya karat. Supaya lebih jelas, berikut kami jabarkan beberapa bagian yang harus dibersihkan serta langkahnya supaya kolong mobil bersih, diantaranya:

  1. Pada saat membersihkan kolong kendaraan, bagian yang mendapat perhatian pertama adalah spakbor. Meski bagian ini mudah dijangkau namun kerap tidak diperhatikan kebersihannya. Kotoran seperti bekas lumpur disemprot dengan air bertekanan hingga bersih.
  2. Bagian radiator dan kondensor AC juga tidak lepas dari proses cuci. Letaknya yang berada di balik gril depan dan bumper membuat kotoran seperti daun-daun dan serangga hinggap di sini.
  3. Kemudian bagian bumper depan dan belakang terutama bagian dalam. Bagian ini cukup sulit dijangkau saat mencuci kendaraan sendiri, sehingga saat kendaraan diangkat, ini adalah kesempatan untuk membersihkan bagian ini. Gunakan air bertekanan untuk membersihkan kotoran yang mudah terlepas setelah itu gunakan sikat nilon untuk membesihkan kotoran membandel yang menempel.
  4. Pencucian kolong juga menjadi kesempatan untuk melihat kondisi kaki-kaki kendaraan seperti lengan ayun, suspensi dan as roda. Bagian-bagian ini membutuhkan tambahan pembersih karena kemungkinan ada kotoran berbahan minyak seperti oli, yang menempel di sini.
  5. Setelah dibersihkan, disemprot dengan air bersih dan disikat untuk menjaga karet-karet pelindung di kaki-kaki.
  6. Terakhir jangan lupakan pelek dan ban mobil untuk memastikan tidak ada yang terlewatkan.

Jangan ragu pula untuk melapis ulang bagian kolong mobil dengan bahan anti karat bila ternyata lapisannya mulai menipis atau rusak. Karena karat merupakan bahaya laten yang bisa sangat merepotkan kalau sampai menyebar.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles