Sempat Molor Setahun, IIMS Hybrid 2021 Siap Bergulir Pekan Ini
IIMS Hybrid 2021

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Setelah sempat  tertunda selama satu tahun, pameran otomotif IIMS Hybrid 2021 akhirnya akan bergulir selama 11 hari, mulai 15 April hingga 25 April 2021.

Sesuai namanya, IIMS Hybrid 2021 dibuat oleh Dyandra dengan penggabungan pameran secara online dan offline di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Untuk itu, soal keamanan, Dyandra menerapkan aturan ketat yang sudah disepakati bersama BNPB, Mabes Polri, dan Kementerian Pariwisata.

Salah satunya, selama pameran ini berlangsung, Dyandra akan secara ketat menerapkan protokol kesehatan berbasis CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability). Hal tersebut dilakukan tentunya demi menciptakan keamanan dan kenyamanan bersama selama acara berlangsung.

“Dyandra Promosindo melalui event IIMS Hybrid mendapat kesempatan pertama untuk melaksanakan event secara offline yang berbarengan dengan acara online. Untuk itu, kami punya komitmen tinggi terhadap protokol kesehatan, tanpa pandang bulu,” ujar pria Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

–> Simak Pasaran Harga Toyota Avanza Bekas April 2021

IIMS Hybrid 2021 Virtual

Untuk diketahui, konsumen yang ingin menyaksikan pameran secara online dapat melakukan registrasi melalui situs indonesianmotorshow.com. Sementara itu buat yang ingin berkunjung secara offline, bisa melakukan pembelian tiket melalui situs yang sama, seharga Rp 50.000 pada hari kerja dan Rp 70.000 pada akhir pekan. “Sesuai protokol kesehatan yang sudah kami sepakati, baik dari BNPB maupun Mabes Polri dan Kementerian Pariwisata, maka maksimum pengunjung adalah 25 persen dari kapasitas normal,” sambung pria yang akrab disapa Kohen.

Diikuti 20 Pabrikan

Adapun brand yang ikut pameran IIMS ini ada merek otomotif roda empat, roda dua, dan aftermarket. Dari roda empat, IIMS Hybrid 2021 akan diramaikan oleh BMW, DFSK, Honda, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Prestige Motorcars, Renault, Toyota, dan Wuling.

–> Berikut Tips Membeli Velg Bekas yang Aman untuk Mobil Anda

Sementara dari brand roda dua ada Benelli, Honda, Italjet, Kawasaki, Niu, Royal Alloy, Royal Enfield, Vespa, dan Velocifero. Ditambah beberapa brand aftermarket mobil maupun motor yang siap memanjakan Anda para penggemar otomotif.

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles