Hyundai Stargazer Hadir dengan Desain Dinamis dan Futuristik
Hyundai Stargazer

Date

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram

Hyundai Stargazer dirancang dengan nuansa kabin lapang dan pemanfaatan ruang yang maksimal namun tetap mengutamakan kenyamanan keluarga.

Hyundai resmi memperkenalkan mobil terbaru untuk mengisi segmen MPV di Tanah Air, yakni Hyundai Stargazer. Sosok mobil terbaru Hyundai ini cukup mencuri perhatian berkat bahasa desain yang futuristik nan modern sehingga cocok buat kalian yang sedang mencari MPV dengan tampilan lebih segar dan berbeda.

Desain Futuristik

Desain Hyundai Stargazer

Pada bagian eksterior Hyundai Stargazer dihiasi dengan Horizontal DRL pada bagian depan yang membuatnya semakin memikat. Penerapan dari Horizontal DRL menjadi bahasa desain Hyundai untuk mencerminkan Indonesia sebagai negara yang terletak di garis khatulistiwa.

Lalu bergeser ke belakang, Hyundai juga menyematkan lampu LED dengan desain seperti huruf H memanjang sebagai identitas Hyundai. Hal tersebut menegaskan bahwa pabrikan asal Korea tersebut seolah ingin menciptakan sebuah mobil keluarga futuristik untuk masa depan.

Eksterior belakang Hyundai Stargazer

Interior Lapang

Kepraktisan interior pada Stargazer tercipta berkat Multifunctional Storage Space yang menjadi konsep utama dalam merancang desain interior mobil ini. Konsep desain ini memungkinkan semua penumpang merasa dimanjakan, karena banyaknya ruang penyimpanan serbaguna yang memanfaatkan area tersembunyi.

Beberapa di antaranya seperti small tray, cup holder, extra pockets, picnic table, dan lainnya. Hal ini membuat ruang kabin semakin lapang dan praktis, tanpa mengurangi kenyamanan penumpang. Pada sisi depan, dashboard yang memanjang dan ramping menjadikan ruang depan yang lebih luas, dinamis, dan memberikan kesan perlindungan ekstra bagi penumpang.

Interior Hyundai Stargazer

Demi memberikan kenyamanan maksimal, Stargazer memiliki Captain Seat pada baris kedua. Captain Seat menambah kesan ruang yang lapang dan rasa open-space lebih besar. Para penumpang yang akan duduk di baris ketiga memiliki akses yang lebih mudah dikarenakan adanya ruang kosong pada bagian tengah.

–> DAIHATSU SIGRA DAN TOYOTA CALYA BARU MELUNCUR, APA SAJA BEDANYA?

Mesin

Hyundai Stargazer dibekali dengan mesin yang serupa dengan Hyundai Creta, yakni 1.500cc 4 silinder MPI yang memiliki tenaga 115 PS pada 6.300 rom dengan torsi maksimal 144 Nm pada 4.500 rpm yang disalurkan dengan pilihan transmisi 6 percepatan manual dan transmisi otomatis iVT.

Varian dan Harga

Hyundai Stargazer tersedia dalam beberapa tipe dan varian. Buat Anda yang menginginkan konfigurasi captain seat di baris kedua dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 1.000.000. Sedangkan untuk pilihan warna two tone terdapat biaya tambahan sebesar Rp 1.500.000 yang tersedia pada varian Prime.

  • Stargazer Active MT: Rp243,300,000,-
  • Stargazer Active IVT: Rp255,900,000,-
  • Stargazer Trend MT: Rp263,300,000,-
  • Stargazer Trend IVT: Rp275,900,000,-
  • Stargazer Style: Rp296,300,000,-
  • Stargazer Prime: Rp307,100,000,-

–> Temukan berbagai produk yang Anda inginkan saat ini di Jualo.com secara GRATIS

More
articles